REPUBLIKBERITA.CO.ID., MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar kembali lakukan seleksi calon Direktur perusahan daerah (perusda) PT Baramarta.
Upaya itu dilakukan tiada lain untuk mengisi kekosongan pimpinan, karena Direktur sebelumnya dibrhentikn lantaran terjerat kasus.
Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam (SDA) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Banjar, Ferdiansyah mengatakan ada empat orang yang mengikuti seleksi calon direktur trsebut.

“Tiga orang di antaranya dari PT Baramarta itu sendiri, pertama ada Plt Direktur Utama (Dirut), Saidan Pahmi, kemudian Edy Suryadi lalu Kabag Hukum PT Baramarta Ibu Farah, dan satu orang lainnya dari luar,” ungkapnya Jumat 11 April 2025.
Adapun yang melakukan pengujian sesuai dengan aturan Kemendegri maksimal ada 5 orang 3 diantaranya dari akademisi kemudian sisanya dari birokrat.
“Tiga orang penguji dari akademisi itu dari Universitas Lambung Mangkurat 1 orang 2 lagi dari Uniska Banjarmasin, lalu dari Birokrat ada Pak Iwan dengan Ahmad Dani,” bebernya.
Dari peserta yang ada nantinya akan di gugurkan satu orang dari 4 orang peserta calon direktur.
“Saat ini sudah ada 3 nama yang berhasil lolos dari tahapan seleksi diantaranya Saidan Pahmi, kemudian Edy Suryadi Ibu Farah semuanya berasal dari PT Baramarta,” bebernya.
Dari tiga orang itu nantinya akan ditetapkan satu orang saja dan pemilihan itupun hak prerogatif dari Bupati Banjar.
“Jadi untuk menentukannya memang tetap hak prerogatif Bupati Banjar, namun sebelum itu para penguji tetap menyodorkan nama-nama yang disiarkan dengan melihat peringkat nilai mereka. Tetapi tetap yang menentukannya Bupati Banjar,” akhirnya.