REPUBLIKBERITA.CO.ID, BANJARBARU – Kabar baik bagi warga Banjarbaru yang ingin pulang kampung saat Lebaran. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarbaru memastikan program mudik gratis 2025 tetap berjalan seperti tahun-tahun sebelumnya, meskipun pemerintah tengah melakukan efisiensi anggaran.
Kabid Sarana Prasarana dan Transportasi Dishub Banjarbaru, Edy Sabara, menegaskan bahwa program ini tidak terdampak kebijakan efisiensi dan tetap menjadi bagian dari pelayanan bagi masyarakat.
“Untuk program mudik gratis tidak terdampak efisiensi, tetap dilaksanakan karena ini adalah bentuk pelayanan kami untuk warga Banjarbaru,” ujarnya, Rabu (19/3/2025).

Edy menjelaskan bahwa Dishub Banjarbaru akan menyiapkan delapan unit armada dengan total kuota 200 orang. Namun, jumlah tersebut masih dapat disesuaikan berdasarkan jumlah peminat.
“Kami menyiapkan kuota sebanyak 200 orang, tetapi jika animo masyarakat meningkat, akan kami pertimbangkan tambahan armada,” jelasnya.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, angkutan mudik gratis ini akan melayani rute menuju wilayah Banua Anam, yakni:
- Kabupaten Tapin
- Hulu Sungai Selatan (HSS)
- Hulu Sungai Tengah (HST)
- Balangan
- Hulu Sungai Utara (HSU)
- Tabalong
“Berdasarkan pengalaman sebelumnya, peminat terbanyak berasal dari wilayah Banua Anam. Sementara untuk tujuan Kotabaru hampir tidak ada,” tambah Edy.
Jadwal keberangkatan direncanakan pada H-3 Idulfitri, sedangkan arus balik akan dilayani pada H+6 Idulfitri.
Cara Pendaftaran
Masyarakat yang ingin mengikuti program ini dapat mendaftar melalui dua cara:
- Datang langsung ke kantor Dishub Banjarbaru
- Mendaftar via WhatsApp, yang informasinya akan diumumkan melalui media sosial resmi Dishub.
“Teknis pendaftarannya sama seperti tahun sebelumnya. Kami akan umumkan melalui media sosial, dan masyarakat bisa mendaftar secara manual atau lewat WhatsApp,” tutup Edy.
Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat Banjarbaru dapat menikmati perjalanan mudik yang aman dan nyaman tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan.