REPUBLIBERITA.CO.ID., MARTAPURA – Perusahan milik pemerintah Kabupaten Banjar PT Baramarta Perseroda yang bergerak di sektor pertambangan ternyata mampu memberikan manfaat untuk daerah.
Semua itu dapat dilihat dengan adanya pemberian sumbangsih perushaan kepada pemerintah daerah.
Direktur Umum PT Baramarta Kabupaten Banjar, Edy Suryadi, SE mengatakan, sumbangsih yang diberikan kepada pemerintah lantaran pada saat itu PT Baramarta mendapatkan laba sekitar Rp4,8 Miliar.

“Hasil dari laba ini akan kita sumbangsih kepada daerah sekitar Rp1,8 Miliar pada tahun 2025 ini,” Ucapnya saat Rapat Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) di ruang paripurna lantai dua DPRD Kabupaten Banjar, Kamis 24 April 2025
Dirinya melanjutkan sebelumnya target dari laporan pembukuan tahun 2023, dimana saat itu hasil PT Baramarta masih minus.
“Pada tahun 2024 ini setelah kepengurusan kami yang dilantik, pemasukan di PT Baramarta berhasil kami kejar dan akhirnya mendapatkan hasil yang positif,” akhirnya.